Selasa

Cross A7S, Smartphone Berharga Miring dengan Performa Tinggi


Review Spesifikasi dan Harga Cross A7S

Harga Cross A7S Rp 1.150.000,00

Teknologi komunikasi memang sudah menguasai pasar. Ponsel smartphone berbasis android merupakan salah satu ponsel yang sedang marak dicari. Banyak sekali jenis android dengan fitur-fitur menawan ditawarkan demi memenuhi kebutuhan konsumen akan kecanggihan teknologi. Untuk kesekian kalinya, Cross membuat suatu gebrakan dengan meluncurkan smartphone terbarunya ini. Salah satu produk smartphone dengan harga yang cukup miring adalah Cross A7S.

Smartphone ini menggunakan desain warna hitam dan putih sehingga membuat produk ini terlihat yang sangat elegan. Cross A7S dilengkapi dengan layar sentuh selebar 4.5 inchi dan didukung oleh teknologi In Plane Switching (IPS) sehingga gambar yang disajikan akan terlihat sangat jernih. Untuk mempersenjatai layarnya, Cross menanamkan resolusi qHD sebesar 650 x 540 pixel. 

Selain itu, smartphone ini dibekali dengan prosesor Dual Core 1 Ghz. Dengan prosesor seperti itu, ditambah lagi dengan RAM 512, smartphone ini patut diperhitungkan untuk menemani kegiatan sehari-hari anda. Cross menggunakan OS (Operating System) Android yang terbaru yakni Android Ice Cream Sandwich (ICS). Sedangkan untuk grafisnya, GPU PowerVR SGX 531 diandalkan untuk memenuhi keinginan konsumen terhadap smartphone istimewa ini.

Cross A7S merupakan smartphone dengan dual SIM GSM. Untuk anda yang gemar menjelajahi dunia maya, smartphone ini dilengkapi dengan pemakaian 3G/HSDPA dan WiFi. Bluetooth dan kabel data juga tak luput dari produk canggih ini. Memori yang digunakan sebesar 4GB pada memori internal. Namun jangan khawatir, jika masih kurang anda juga bisa menambah dengan memori eksternal. Dual kamera yang disediakan oleh A7S tak diragukan lagi kerjernihannya. 

Dengan kamera utama sebesar 8 MP dan kamera sekunder sebesar 1.3 MP anda bisa mengambil foto sesuka hati anda. Tak lupa Cross juga menambahkan fitur berupa video call. Croos memang membidik pasar menengah. Dengan harga Rp 1.150.000,- saja, anda bisa menikmati kecanggihan teknologi ini. Dengan harga yang miring namun mengusung performa yang tinggi, smartphone yang merupakan produk Cross ini layak untuk diacungi jempol. Jika anda berminat mencari smartphone murah namun berkualitas, Cross A7S adalah pilihat tepat.

Spesifikasi Cross A7S
  • Network GSM 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2 3G HSDPA 900 / 2100
  • Tipe LayarTFT capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran Layar 4.5 inch QHD IPS 960 x 540 pixels, Touchscreen Multi Touch 5 point 240 dpi
AUDIO
  • Fitur Vibration, MP3 Ringtones
  • Jack 3,5 mm Jack Audio
  • Speakerphone Ya
MEMORY
  • Internal 4 GB, 512 MB RAM
  • Eksternal microSD, up to 32 GB
DATA
  • 3G HSDPA, HSUPA
  • EDGE Ya
  • GPRS Ya
  • WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot
  • Bluetooth Ya, with A2DP
  • USB/Port microUSB v2.0
KAMERA
  • Primer 8.0 MP, LED flash, geo-tagging, autofokus
  • Sekunder 1,3MP
  • Video Record
BATERAI
  • Tipe Li-Ion Battery 1600mAH
FITUR
  • Sistem Operasi Android OS, v4.0 (Ice Cream Sandwich)
  • CPU MT6577 Dual Core 1 GHz GPU PowerVR SGX 531, Proximity Sensor,Light Sensor,3D Gravity Sensor,E-Compass
  • Browser HTML
  • GPS Ya, with A-GPS
  • Messaging SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
  • Java via Java MIDP emulator, Fitur tambahan: - SNS integration - Organizer - Document viewer - Predictive text input, Dual SIM.
FITUR LAIN
  • Multiple SIM Dual SIM GSM Dual stand-by
  • Video Player MP4/H.264/H.263 player
  • MP3 Player MP3/WAV/eAAC+ player
  • Audio Record
Info smartphone cross lainnya di pingkom.com Cross A22, Cross A27

Total Tayangan Halaman